SMA Khadijah: Penyembelihan hewan kurban di SMA Khadijah dalam rangkaian Idul Adha 1440 H berlangsung Senin (12/8). Sebanyak 4 ekor sapi dan 4 ekor kambing disembelih dalam pelaksanaan tersebut.
Menurut Abdul Chaq, ketua panitia, kegiatan ini point pentingnya yakni pembelajaran bagi anak-anak tentang pelaksanaan ibadah kurban di Idul Adha.
\”Proses pembelajaran tentang penyembelihan hewan kurban ini, tersampaikan kepada anak-anak. Dan juga tentang kepedulian terhadap sesama yakni ketika membagikan daging kurban\” tuturnya.
Perolehan infaq kurban dari siswa yang dibelikan 4 sapi sebanyak Rp. 60. 880.000,-. Adapun rinciannya sebagai berikut: kelas x (Rp. 14.610.000), kelas xi (24.900.000), dan kelas XII (21.370.000).
Sementara itu, daging yang didistribusikan Panitia Kurban SMA Khadijah sebanyak 529 kantong. Terbagi kepada siswa, guru, dan masyarakat sekitar sekolah. (bie)