SMA KHADIJAH

SANTUN-UNGGUL-KOMPETITIF

\"\"
Ketua 1 Yayasan Khadijah tenah membacakan teks pancasila yang iikuti seluruh peserta, 17/8/19.

Yayasan Khadijah gelar upacara dalam rangka peringati HUT RI ke – 74 di auning, (17/8/19). Agenda ini diikuti oleh semua unit pendidikan di lingkungan Khadijah, mulai KB/TK – SD – SMP – SMA.

Pembina upacara yakni Ketua Yayasan 1 Khadijah, Prof. Dr. H. Surahmat, M.Si. Dalam sambutannya, Beliau mengajak seluruh peserta upacara untuk mengisi kemerdekaan dengan menimba ilmu sebanyak-banyaknya.

\”Mari kita isi kemerdekaan ini dengan menimba ilmu sebanyak-banyaknya. Insya Allah bekal dari Khadijah akan membahagiakan anak-anak semua. Istana Khadijah adalah istananya para pemimpin-pemimpin bangsa. Insya Allah\” tuturnya.

\"\"
Karina Shabrina tengah menerima penghargaan siswa berprestasi kelas XII dari Ketua Yayasan. (Dok. Maman)
\"\"
Umi Hidayati, Tenaga TU SMA Khadijah, menerima apresiasi pengabdian 25 tahun dari Pembina Yayasan Khadijah.

Pada kesempatan tersebut, Yayasan Khadijah memberikan apresiasi kepada beberapa guru dan tenaga kependidikan masa pengabdian 25 tahun. Juga penghargaan pada siswa berprestasi dari masing-masing kelas di semua unit pendidikan.

\"\"
Tim Paduan Suara SMP Khadijah (dok. Maman)
\"\"
Foto bersama Ketua dan Pembina Yayasan, Kepala Unit Pendidikan, beserta guru karyawan pengabdian 25 tahun dan siswa berprestasi.
logo1
Jelajah

Ikuti kami

Bagikan melalui sosial media